Jumat, 16 Oktober 2020

Dukung Program Pusdatin Kemdikbud, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lampung Utara Sambut Sahabat Rumah Belajar Lampung 2020

 

Dari kiri ke kanan: Kasi Peningkatan Mutu PTK, PLT Kadisdikbud Kab. Lampung Utara, SRB Lampung 2020

Rabu, (7/10) kemarin saya berkunjung ke Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lampung Utara, mengambil Surat Perintah Tugas untuk melaksanakan Kegiatan Coaching sebagai peserta PembatIK Level 4 bersama instruktur sesuai jadwal yang tertera. Datang sebagai Sahabat Rumah Belajar, selain bersilaturahmi saya juga menyampaikan rencana untuk melakukan sosialisasi dan berbagi inovasi di lingkungan Pendidikan di Kabupaten Lampung Utara.

Beruntungnya saya, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lampung Utara menyambut niat baik kami untuk melaksanakan tugas “Berbagi” ini. Setelah berkoordinasi beberapa waktu dengan Yudi Bachtiar, S.Pd., Kasi Peningkatan Mutu PTK Disdikbud Lampura, kami akhirnya menyusun jadwal dan sasaran kegiatan ini.

Tidak hanya itu, Senin (12/10) kemarin saya juga berkesempatan untuk langsung bertemu dengan PLT Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lampung Utara, bapak Ir. Mikael Saragih M.M. Bersama Kabid Pembina PTK ibu Amalia Umnis, S.Pd. M.M. menyampaikan maksud dan tujuan kegiatan yang akan kami lakukan, Bapak Kadis mendukung kegiatan yang kami akan laksanakan bahkan bersedia untuk membuka acara tersebut.


Kegiatan sosialisasi dan berbagi ini akan dilaksanakan selama 2 hari secara tatap maya melalui zoom meeting dengan sasaran forum MGMP SMP Kabupaten Lampung Utara, Forum K3S SD Kabupaten Lampung Utara, dan juga Forum Kepala TK se-Kabupaten Lampung Utara. Dalam kegiatan ini, akan disosialisasikan bagaimana peran sekolah penyelenggara memanfaatkan bantuan kuota pendidikan dari pemerintah untuk bisa melakukan inovasi pembelajaran, terutama dengan menggunakan portal rumah belajar.

Harapannya, sosialisasi ini bisa menjadi pemantik semangat dalam dunia pendidikan di kabupaten Lampung Utara untuk terus berinovasi meskipun di tengah pandemi.

Merdeka belajarnya. Rumah belajar portalnya.

Social Profiles

Twitter Facebook Instagram Google Plus LinkedIn RSS Feed Email

About Me

Hi. I'm Fitri. Born on Feb 20th 95. Math Teacher. An ESTJ. I do love writing. Crossover the library. Chill in every reality based on story.

Categories

Cari Blog Ini

BTemplates.com

Blogroll

About

Copyright © Bicara dengan Matematika | Powered by Blogger
Design by Lizard Themes | Blogger Theme by Lasantha - PremiumBloggerTemplates.com